Jumat, 22 Februari 2013

JAMBU BIJI UNTUK KECANTIKAN



Jambu Biji (Psidium guajava), buah segar yang satu ini banyak kita jumpai disekitar kita, tapi tahukah kalian tentang khasiatnya untuk kecantikan? Berikut ulasannya...

Buah jambu biji mengandung banyak vitamin dan serat, sehingga sangat cocok sekali dikonsumsi untuk menjaga kesehatan. Warna daging jambu biji yang merah mengidikasikan jambu biji kaya akan vitamin A untuk kesehatan mata dan antioksidan.Para peneliti dari United States Department of Agriculture (USDA) menemukan bahwa jambu biji adalah buah dengan kandungan antioksidan terkaya di antara keluarga buah-buahan. Bayangkan, kandungan vitamin C dalam satu cangkir jambu biji lima kali lebih banyak dari jeruk, yaitu 377 mg. Vitamin C merupakan bahan dasar kolagen yang sangat baik untuk mengatasi masalah keriput di wajah para perempuan.

Tentu saja kabar bahwa jambu biji bisa mengatasi masalah keriput diwajah tersebut sangat menggembirakan terutama bagi perempuan yang ingin selalu tampil cantik dengan cara yang murah dan sehat.

Dalam kecantikan buah jambu biji merah ini dapat mengencangkan kulit wajah jika kita mengkonsumsinya setiap hari.Serta dapat membuat kulit wajah kita tampak awet muda. Jambu biji ini juga dapat dipergunakan untuk memperbaiki tekstur kulit kita dan dapat juga untuk menurunkan berat badan.

Kandungan astrinet yang terdapat pada jambu biji mampu meningkatkan tekstur kulit serta membuat kulit yang mulai kendur menjadi kencang kembali.

Kandungan lain dari jambu biji yaitu:
  • Manfaat jambu biji yang lain yakni anti radang, anti diare, dan menghentikan terjadinya pendarahan contohnya pada pasien DBD.
  • Di dalam jambu merah terdapat kandungan likopen tinggi, oleh sebab itu jus buah jambu merah di Indonesia sering digunakan dalam meningkatkan kadar trombosit pasien demam berdarah meskipun belum ada penelitian yang kuat mengenai manfaat ini.
  • Dr. James Cerda menjelaskan, dengan mengkonsumsi jambu biji antara 0,5 sampai 1 kg dalam sehari dan dilakukan selama 4 minggu dapat mengurangi risiko terkena penyakit jantung sebesar 16 persen. Dalam jambu biji terdapat kandungan kalium yang berguna dalam meningkatkan keteraturan dari denyut jantung.
  • Singh Medical Hospital & Research Centre Morabad , dari India melakukan studi yang menunjukkan bahwa jambu biji mampu menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi, kadar kolesterol dan trigliserida darah.
  • Berguna untuk mengendalikan keseimbangan cairan sel tubuh dan jaringan, mengatur proses pengiriman zat gizi ke dalam sel-sel tubuh dan membuat kontraksi otot menjad aktif.
  • Kandungan lain di dalam jambu biji yakni antioksidan untuk melawan kanker, dan likopen, merupakan zat non gizi selain serat. Likopen berfungsi sebagai karatenoid atau pigmen penting yang ada di dalam tanaman dan terdapat pada darah sekitar 0,5 mol/liter darah, serta mempunyai aktivitas sebagai antioksidan. Kandungan likopen yang ada dalam jambu biji sangat mudah diserap oleh tubuh dibandingkan dengan likopen dari tomat yang mempunyai perbedaan struktur dalam selnya. Bila Anda mengkonsumsi likopen dalam jumlah yang cukup akan berpengaruh pada pria terhadap penurunan risiko kanker prostat. Konsumsi jambu biji dengan daging merah mampu memberikan efek perlindungan tubuh terhadap beberapa jenis kanker.




Senin, 04 Februari 2013

Kebiasaan yang dapat Mempercepat Penuaan Dini



Tua sebelum waktunya, oh no...!
Tanpa kita sadari selain waktu yang berjalan, ternyata ada hal-hal sepele yang biasa kita lakukan yang dapat mempercepat proses penuaan dini, apa saja? Simak yuk kebiasaan-kebiasaan tersebut.
Berikut ini beberapa penyebab cepat tua berdasarkan dari kegiatan yang sering kita lakukan:


1.    Kebiasaan Menonton TV dan Duduk Terlalu Lama

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh pihak Universitas Queensland dikatakan bahwa menonton tv terlalu lama dapat menyebabkan penyakit pinggang. Hal ini dikarenakan posisi duduk dan keadaan yang kurang gerak yang tentunya dapat memicu sakit pinggang. Bahkan dari penelitian lanjutan mengenai dampak buruk tv bagi kesehatan ini juga dapat memicu penyakit alzheimer.

2.    Membiasakan Minum dari Botol Menggunakan Sedotan

Posisi mulut yang mengerut tentunya akan lebih cepat membentuk kerutan yang lebih cepat dari waktunya. Dimana kerutan tentunya akan lebih mempercepat keriput pada bagian bibir atau mulut anda.

3.    Olahraga yang Terlalu Jarang atau Terlalu Sering

Mengapa demikian? Adapun yang menjadi penyebab cepat tua dengan berolahraga ini adalah jika dilakukan dalam waktu yang tidak teratur serta intensitas yang berlebihan tentunya akan menyebabkan pegal-pegal bahkan persendian menjadi kaku. Kakunya persendian inilah yang dapat mengakibatkan terjadinya radang sendi anda.

4.    Kondisi Ruangan yang Berubah dalam Waktu Singkat

Penghangat atau pendingin ruangan yang selalu berubah dalam waktu singkat mempengaruhi lebih cepat munculnya kerutan pada kulit tubuh.

5.    Mengkonsumsi Gula Berlebih

Terlalu berlebihan mengkonsumsi atau memakan jenis makanan yang manis-manis, tentunya dapat menimbulkan membesarnya lingkar pinggang bahkan dapat memunculkan kerutan yang lebih cepat pada kulit. Mengkonsumsi gula atau masakan yang manis juga dapat memicu munculnya lebih cepat kerutan pada daerah mata anda.

6.    Mendengarkan Musik Menggunakan Earphone

Gejala penuaan adalah dengan menurunnya pendengaran. Membiasakan diri dengan mendengarkan lagu atau menerima telepon menggunakan earphone akan mengurangi kemampuan pendengaran anda. 

7.    Penggunaan Sabun Sehari-hari

Walaupun pada dasarnya sabun menjadi sahabat baik bagi kulit untuk mengembalikan dan menjaga kelembaban, ternyata menggunakan sabun ini juga dapat memicu rusaknya sel kulit yang dapat mengakibatkan kulit mati yang dapat berdampak pada munculnya kerutan pada kulit.

8.    Penggunaan Sarung Bantal yang Kurang Lembut

Posisi tidur dengan menempelkan wajah pada bantal dengan menggunakan sarung bantal yang kurang lembut tentunya dapat meimbulkan garis kain yang tercetak pada wajah. Garis yang tercetak pada wajah ini tentunya juga nantinya dapat menjadi bentuk kerutan pada wajah anda.

9.    Menjalani Program Diet Rendah Lemak

Diet rendah lemak saat ini sering dijalani, padahal dengan mengurangi makanan seperti lemak sehat omega-3 memilik dampak menjadikan anda cepat tua karena kurangnya asupan yang dibutuhkan bagi kulit untuk menjaga keelastisan kulit itu tersebut.